GANBATTE!!!helenashelly. welcome to shelly blog ^__^

Tips Beli Sepatu Online

Hi guys ^___^ aku pengen update tulisan lagi nih hehe kali ini tentang tips membeli sepatu online. Kenapa aku ngangkat judul ini ? Well karena kebanyakan dari kita sekarang ini mulai beralih dari membeli secara langsung menjadi beli secara online. Semuanya serba menggunakan internet dan via online. Disamping harganya lebih murah, kita pun dapat menghemat waktu karena tak perlu pergi langsung atau berkeliling-keliling di mall. Oke deh langsung aja yuk.....


    Buat teman-teman yang mager atau malas jalan hanya untuk membeli sepatu sekarang ada alternatif baru, yup membeli secara online. Tapi tahukah kamu bahwa ada hal-hal penting yang perlu kamu perhatikan sebelum membeli sepatu yang kamu idam-idamkan. Beberapa hal yang perlu diperhatikan adalah sebagai berikut.

1. Lihat Tempat Anda Membeli Barang
   
Layaknya membeli toko secara langsung, kita juga perlu melihat terlebih dahulu toko online tempat kita akan memberi barang. Pasalnya, semakin berkembangnya teknologi semakin pesat juga kreativitas bagi para penipu ulung untuk mencuri dan menipu. Perhatikan baik-baik situs atau tempat kalian membeli, apakah dapat dipercaya atau tidak. 

Bila penjualannya menggunakan media sosial seperti Facebook, Instagram, Group BBM dan media lainnya yang menyediakan fitur deskripsi pasti akan mencantumkan alamat toko mereka berada/kota asal , Jenis barang yang dijual (dalam hal ini sepatu), kontak yang bisa dihubungi, dan metode pembayaran yang jelas. 

Bila si penjual menggunakan website, perhatikan apakah website tersebut memang website langsung dari si owner Contoh website terpercaya yang mungkin sudah kalian kenal  seperti, www.berrybenka.com , www.kulkith.com . 
Anda dapat melihat sendiri dari tampilannya bahwa itu memang website yang dapat dipercaya apalagi situs tersebut menyediakan metode pembayaran menggunakan visa, anda harus login, dan terdapat costumer service yang bisa di call langsung.

2. Lihat Jumlah Followers
     Untuk kalian yang gemar membeli di olshop yang tidak menyediakan website khusus, kalian harus ekstra waspada karena disinilah banyak orang terkena tipuan. Why ? secara dengan bermodalkan email saja kita dapat membuat akun FB, Instagram, dll jadi siapa saja bisa membuatnya. Nah, yang perlu kalian perhatikan adalah jumlah Followersnya apakah banyak atau sedikit. Tapi eits, jangan berhenti disitu! Hati-hati bila menemukan kejanggalan seperti jumlah followersnya sangat tidak wajar. Bagaimana nih cara mengeceknya ?
Gampang banget, kalian tinggal klik saja salah satu foto barang yang mereka jual dan lihatlah disitu berapa banyak yang menkomentari atau sekedar membeli like pada foto. Bila jumlah likenya hanya 1 atau 2 sementara jumlah followersnya melebihi 5000 kamu perlu waspada. 
     Metode ini tidak bisa dilakukan bila si owner sudah menulis, "no comment di foto, order kontak bio ".  Itu berarti si owner tidak memperbolehkan adanya pertanyaan mengenai foto dari barang yang Ia suguhkan jadi kita harus kontak langsung untuk bertanya-tanya. 

3.Lihat Testimonial
   

     Penjual sepatu online biasanya mencantumkan berbagai testimonial dari customer yang pernah membeli sepatunya. Jadi, sebelum anda melihat barang apa saja yang dijual di toko online tersebut coba cari berbagai testimonial mengenai toko itu entah lewat  #hastag atau pembahasan di forum-forum seperti kaskus. Kamu patut curiga bila si penjual mencantumkan testimonial yang tidak ada tulisan dari nama online shopnya sendiri karena mungkin saja ia mengambil foto tersebut dari orang lain. 


4. Perhatikan Ukuran Sepatu 
    Nah, bila teman-teman sudah yakin dengan online shop tempat kamu akan membeli sepatu, sekarang saatnya untuk memperhatikan mengenai ukuran sepatu yang kamu beli. Tidak seperti membeli langsung yang bisa kita coba pas atau tidaknya di kaki, kita harus tahu ukuran kaki kita persisnya berapa. Ingat! ukuran sepatu di berbagai penjual berbeda-beda terutama sepatu yang handmade. Buktinya ketika kita membeli sepatu secara langsung saja, sepatu yang kita beli di toko A ternyata berbeda ukuran ketika kita membeli di toko B. Berikut adalah berbagai jenis ukuran sepatu berdasarkan negara dan dalam Cm.


Lalu gimana nih cara kita tahu ukuran sepatu kita ? Well, kamu bisa melihat dari koleksi sepatu yang sudah kamu punya biasanya ukuran berapa. Tapi itu aja ga cukup guys! Pasalnya penjualan sepatu secara online menggunakan ukuran Cm sebagai ukuran sepatunya. Misalnya ukuran 36 = 21-21,5cm. Bisa gawat kalau kita tidak tahu berapa Cm ukuran kaki kita karena kekurangan 0,5cm aja bisa bikin kaki kita tersiksa karena kesempitan bahkan ga muat ?! Nah, ada berbagai cara kok untuk mengukur panjang kaki kita dengan mudah. 

Kita bisa menjiplak kaki kita di atas kertas dan hasil jiplakan kaki itu nantinya kita tambahkan 1 cm lalu ukur dengan penggaris 30cm seperti gambar disamping. Atau kalau dirasa ribet nih, ya kalian tinggal sejajarkan aja kaki sama penggarisnya lalu lihat berapa ukuran panjang kaki kalian hehe Tapi kemungkinan salahnya besar nih jadi buat yang hobi beli sepatu kudu rajin ya!. Mau lebih pasti lagi ? Kalian bisa dateng ke toko penjual sepatu di mall seperti Payless yang memang spesialis menjual sepatu. Biasanya disitu ada alat untuk mengukur panjang kaki kita hehehe setidaknya untuk memastikan dan jangan lupa untuk selalu bertanya kepada penjual online shop mengenai berapa ukuran sepatu tersebut dalam cm ya guys ^__^

5. Perhatikan Bentuk Kaki
    Point ini yang menurut aku paling penting ketika membeli sepatu secara online. Pasalnya, walaupun kita sudah tahu nih ukuran sepatu kita, kita juga perlu memperhatikan kenyamanan kaki kita pada saat memakai sepatu yaitu dengan memperhatikan bentuk kaki yang kita punya. Untuk kalian yang merasa kakinya tidak lebar mungkin bisa bernafas lega. Tapi, untuk yang merasa kakinya berbentuk lebar perlu hati-hati nih karena kamu ga bisa memakai sembarang sepatu, ups! Carilah sepatu yang ujungnya luas dan lebar agar jari-jari kalian tidak terjepit. Jangan coba-coba memilih sepatu yang bentuk tengahnya menyempit .

Nah contoh jelasnya seperti gambar disamping. Lihat bagian yang ditandai lingkaran merah. Sepatu jenis ini adalah jenis sepatu untuk kaki yang slim karena bagian tengahnya menyempit. Jenis sepatu yang seperti ini yang harus dihindari oleh teman-teman yang memiliki bentuk kaki lebar. Kenapa? Karena nanti pada saat kamu memakai , meskipun panjang ukuran kaki pas, kaki kamu bakal tersiksa akibat tertekannya di bagian ujung dan tengah kaki. Seperti yang aku bilang, kaki kamu akan terjepit.

kalaupun teman-teman tetep ngebet nih sama jenis sepatu ini karena bentuknya yang lucu well, kamu masih bisa memakainya tapi mungkin dengan ukuran 1 nomor di atas ukuran kaki kamu yang biasanya. Meskipun tersisa space di belakang tapi kaki kamu tidak akan terlalu tersiksa dibagian depan dan tengah. 

Nah, saran aku sih buat yang punya masalah bentuk kaki lebih baik menggunakan sepatu seperti disamping. Bentuk alasnya datar sehingga tidak akan menyiksa kaki kamu sebagai pemakai dan sepatu jenis seperti ini dapat kamu pakai dalam jangka waktu lama. Disamping lucu, nyaman dan enak juga untuk di pakai.


6. Jenis Bahan yang Digunakan
    Buat kalian yang udah pengen bgt beli sepatu online eits, tunggu dulu ya. Jangan terlalu nafsu dulu karena bentuknya yang lucu dan bagus. Kamu kudu wajib memperhatikan jenis dan bahan apa yang digunakan untuk sepatu tersebut. Lagi-lagi ini menyangkut kenyamanan kaki dan juga keawetan dari si sepatu. Kan malu kalau baru dipakai beberapa minggu solnya udah lepas? hehe. makanya untuk menghindari hal tersebut sebaiknya kita tanya bahan apa yang digunakan, apakah keras untuk di kaki atau kain.

Pokoknya inti dari semuanya dalam membeli sepatu secara online adalah harus rajin-rajin bertanya kepada kontak person yang menjual sepatu tersebut karena kita tidak bisa memegang sepatu tersebut secara langsung atau mencobanya sendiri pas atau tidak di kaki. Menurut beberapa pengalaman kalaupun barang cacat boleh ditukar dengan yang baru memakan biaya lagi dan proses yang lama so jangan ragu untuk bertanya secara detail dan pintar-pintarlah dalam memilih olshop dan jenis sepatunya yaa. semoga info saya bermanfaat buat teman-teman.

10 komentar:

Unknown mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Unknown mengatakan...

fttt

Unknown mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Unknown mengatakan...

Kami GOODNEWS EXHIBITION yang bergerak dibidang penjualan dan penyewaan berbagai macam keperluan pameran dengan harga yang terjangkau seperti :
partisi pameran,stand pameran,booth,dan panel photo.
Bila berminat dapat menghubungi kami di :
Office : Jln. Boulevard Raya Ruko Star of Asia no. 99 Taman Ubud Lippo Karawaci Tangerang Banten Indonesia 15811
Telp. : 081290627627 / 089646793777
Pin BBM : 58127EAB
Http://jualsewapartisipamerandony.blogspot.com/
Http://Sewastandpamerandony.blogspot.com/

Anonim mengatakan...

Lebih enak beli langsung di storenya jadi bisa liat modelnya secara langsung dan cocokin sama kaki kita, tapi kalo ga punya banyak waktu online shop bisa jadi pilihan yg tepat. Asal trusted aja. :)
Mampir ke www.safetyshoes.co.id

Unknown mengatakan...

mantap mas artikelnya ...,sangat informatif sekali.
Buat para agan yg butuh info seputar sepatu safety murah mampir ke web ane ya gan ..., www.saranggrosir.com
salam sukses selalu ...

Unknown mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Anonim mengatakan...

Terimakasih informasinya bermanfaat sekali.


alamat toko sepatu safety di bandung
jual safety shoes di palembang
jual safety shoes di palembang

Gabela Andaresta mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
STAYaction mengatakan...

Mantep nihh, silakan mampir jg ke blog ane di bersamamrnada.blogspot.com

Posting Komentar